Psikologi Komunikasi dan Efektivitas Kepemimpinan Para Pemimpin Muda
DOI:
https://doi.org/10.33363/sn.v0i1.50Keywords:
Efektivitas Kepemimpinan, Pemimpin Muda, Psikologi KomunikasiAbstract
Perkembangan yang pesat di berbagai bidang kehidupan menunut adanya perkembangan pula dalam bidang pengelolaan sumber daya, termasuk dalam kepemimpinan. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang diiringi dengan kemajuan pemikiran umat manusia menuntut hadirnya pemimpin-pemimpin yang mampu dan bersedia bergerak sesuai perubahan, bahkan mendahului perubahan. Pemimpin yang cenderung memaksakan gaya kepemimpinan lama yang tidak lagi relevan dengan kondisi saat ini lama-kelamaan akan kehilangan pengaruhnya sehingga kepemimpinannya tidak akan lagi diminati. Dunia telah membaca pergerakan ini dan meresponnya dengan menyiapkan dan menyambut lahirnya para pemimpin muda yang mampu bergerak secara aktif mengikuti tuntutan perubahan jaman, mampu mengkalkulasi arus perubahan dan mampu melihat peluang. Namun para pemimpin muda ini dihadapkan pada banyak tantangan dan hambatan untuk dapat menjadi pemimpin yang efektif. Salah satu solusi yang dapat diterapkan oleh para pemimpin ini adalah dengan menguasai penerapan psikologi komunikasi dalam kepemimpinan mereka. Dengan menerapkan psikologi komunikasi secara tepat, para pemimpin muda ini akan mampu menguraikan, meramalkan, dan mengendalikan respon lawan bicaranya sehingga komunikasi yang terjalin akan menjadi efektif. Hal ini akan mendukung terbentuknya pengertian, perasaan senang, perubahan sikap yang positif, hubungan sosial yang baik, dan munculnya tindakan-tindakan produktif dari anggota organisasi, sehingga akan meningkatkan efektivitas kepemimpinan yang tentu saja akan berpengaruh pada pencapaian tujuan organisasi.